Novel Detektif Jepang, Mami Sizuki

Apa yang  kamu pikirkan tentang novel detektif Jepang? Conan? Ya, pasti itu salah satu yang ada dalam pikiranmu bukan? Tidak heran, sebab Conan seolah sudah mendarah daging jika berbicara tentang detektif, terlebih drama serinya sudah lama sekali tayang di TV.  Tapi, bisakah kamu bayangkan seorang detektif yang kebalikan dari sosok Conan? Seorang detektif wanita, ibu-ibu pula single mother, pu nya seorang ibu yang harus dibiayai dan seorang putri yang masih TK. Kebayang kan gimana repotnya?  

Karena beban keluarga dan himpitan ekonomi yang tidak main-main, Mami Sizuki, seorang wanita yang pagi bekerja sebagai resepsionis di hotel dan malam harinya bekerja sebagai detektif. Sebagai info, novel detektif Jepang ini sudah terbit di luar negeri dan menjadi sala satu novel bestseller loh. Jangan kamu berpikir penulisnya adalah orang Jepang. No...no...no. Sebab, penulisnya seorang Simon Rowe, asli New Zaeland yang telah menetap di Jepang lebih dari 26 tahun. Lama juga ya. 





Mami sizuka dalam petualangannya sebagai seorang detektif, dipertemukan dengan Teizo, karakter pria dewasa yang usianya beberapa tahun lebih tua diatas Mami Sizuka. Teizo seorang pensiunan awak kapal selam, dia tampan, pengetahuannya sangat luas, usia memasuki pertengahan 50-an dan sama seperti Mami Suzuki status pernikahannya cerai.  

Dalam novel ini Teizo berperan sebagai mentor Mami Sizuki, tempat Mami meminta pendapat dan masukan. Hari-harinya dihabiskan dengan memancing di dermaga Kobe dan malam harinya membantu Mami dalam aksinya sebagai detektif swasta. Pada awal-awal cerita, Teizo dengan Mami Sizuka bertemu di restoran atau bar di kota, mereka saling bercerita dan Teizo memberi Mami beberapa informasi seperti latar belakang seseorang dan wawasan yang sangat berguna bagi Mami. 

Terdapat kisah-kisah misterius yang harus dipecahkan Mami Sizuki. Cerita pertama dimulai dari  bos pedagang mutiara terbesar di Asia memanggil Mami Suzuki untuk menyelidiki dugaan kasus pencurian mutiara di fasilitas penyortiran miliknya. 

Juga, terdapat kasus hilangnya seorang koki sushi yang sukses dan mengapa pisaunya turut hilang? Apakah ia menghilang karena ada yang menjahatinya atau memang secara sengaja meninggalkan keluarganya? Untuk mengetahui ini Mami Sizuki pergi ke kedai sushi lokal bersama  Teizo untuk menyaksikan koki menyiapkan berbagai macam ikan mentah. Dan masih banyak kasus lainnya yang harus dipecahkan Mami Sizuki, biar tak penasaran dengan kisah-kisahnya, yuk order novel detektif Jepang, Mami Sizuki segera melalui inbox ig tokobuku_sharot, fb tokobuku bestseller ,wa 081221537939 dan bukalapak.  

 

 

 

Komentar